Kamis, 07 Januari 2010

Bolu Kukus





Inilah resep yang pertama kali berhasil saya buat.
... buat para pemula resep ini mudah dan tidak perlu takut gosong :-)
Kunci utama nya adalah uap kukusan harus banyak, dan jangan lupa apabila menggunakan panci kukusan yang tutup nya datar harus dilapisi dahulu dengan kain untuk menampung uap air agar tidak tidak menetes di adonan.

Ini resep nya ya :

Bahan :
200 gr gula pasir
2 butir telur
1 sdt cake emulsifier (TBM, SP, Ovalet)
200 gr tepung terigu
1 sdt baking powder
200 ml air soda (sprite)
1 sdt Pasta, sesuai selera

Cara Membuat :
-
Siapkan cetakan bolu kukus, alasi dengan cupcases
- Panaskan kukusan, biarkan uapnya banyak
- Campur semua bahan menjadi satu, kocok selama 10 menit hingga kental
- Ambil sebagian adonan untuk dicampur dengan pasta
- Tuangi cetakan dengan adonan putih sebanyak 3/4 penuh, beri atas nya dengan adonan yang sudah diberi pasta
- Kukus selama 20 menit

Sumber : NCC



Tidak ada komentar:

Posting Komentar